Tinggal di kota kecil membuat saya harus memiliki persiapan ekstra saat ingin melakukan sebuah perjalanan ke luar negeri. Sejauh ini, jika pergi ke luar negeri saya selalu terbang dari Bandara Juanda Surabaya atau Bandara Soekarno-Hatta Jakarta. Hal ini karena dari kedua bandara inilah yang paling banyak rute penerbangan internasionalnya. Selain itu, rute dari kedua bandara ini pula yang paling sering ada promo dari maskapai penerbangan.
Papan Petunjuk ke Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Seperti saat saya pergi ke India bulan lalu, saya mendapat tiket promo yang terbang dari Bandara Soekarno-Hatta. Dengan demikian saya masih harus menyiapkan transportasi ekstra menuju Jakarta. Nah untuk pergi ke Ibukota, dari Solo saya biasanya menggunakan trasportasi kereta api. Selain jadwalnya lebih pasti, biayanya pun relatif lebih murah.
Sementara dari stasiun ke bandara saya kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan bus bandara. Bus bandara saya pilih karena biayanya jauh lebih murah jika dibandingkan menggunakan taksi. Saya biasa pesan bus bandara disini dan naik dari Stasiun Gambir. Bus bandara ini bagi saya menjadi cara paling mudah dan murah untuk pergi ke bandara soeta dari kota atau sebaliknya. Apalagi jadwal keberangkatannya cukup sering yakni setiap 30 menit mulai dari jam 7 pagi hingga jam 10 malam.
Berhubung kali itu saya tidak menginap, maka sesampainya di Jakarta saya mencari kamar mandi untuk membersihkan diri. Di Stasiun Gambir sendiri sebenarnya sudah memiliki fasilitas shower room, tetapi saya jarang menggunakan fasilitas tersebut karena berbayar. Maka, lagi-lagi dengan alasan berhemat saya memilih untuk mandi di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta yang katanya free alias gratis.
Sementara dari stasiun ke bandara saya kemudian melanjutkan perjalanan menggunakan bus bandara. Bus bandara saya pilih karena biayanya jauh lebih murah jika dibandingkan menggunakan taksi. Saya biasa pesan bus bandara disini dan naik dari Stasiun Gambir. Bus bandara ini bagi saya menjadi cara paling mudah dan murah untuk pergi ke bandara soeta dari kota atau sebaliknya. Apalagi jadwal keberangkatannya cukup sering yakni setiap 30 menit mulai dari jam 7 pagi hingga jam 10 malam.
Berhubung kali itu saya tidak menginap, maka sesampainya di Jakarta saya mencari kamar mandi untuk membersihkan diri. Di Stasiun Gambir sendiri sebenarnya sudah memiliki fasilitas shower room, tetapi saya jarang menggunakan fasilitas tersebut karena berbayar. Maka, lagi-lagi dengan alasan berhemat saya memilih untuk mandi di Terminal 3 Bandara Soekarno Hatta yang katanya free alias gratis.
Mandi setelah menempuh perjalanan darat Solo-Jakarta bagi saya sangat penting. Apalagi saya akan melanjutkan perjalanan panjang ke India dengan transit di Hongkong terlebih dahulu. Dengan mandi, saya bisa merasa lebih bersih, segar, dan wangi. Sehingga selama perjalanan pun saya merasa lebih percaya diri.
Lalu, di mana dan seperti apa shower room di terminal 3 bandara soeta?
Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Saat saya pergi ke shower room, tempat ini tampak sangat sepi. Bahkan tidak ada seorang pun. Entah karena belum banyak yang tahu tentang adanya fasilitas ini atau memang tidak membutuhkannya. Menurut informasi yang saya baca sebelumnya, seharusnya ada petugas yang memeriksa boarding pass sebelum masuk menggunakannya. Namun saat itu tak ada satu pun petugas yang berjaga.
Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Shower Room Bandara Soekarno Hatta Jakarta |
Jadi, dalam satu shower room terdapat :
1. Shower (air panas dan dingin)
2. Toilet duduk
3. Wastafel
4. Cermin
5. Hand sanitizer
6. Hand dryer
7. Tisu
8. Tempat sampah
Menurut saya, fasilitas shower room di terminal 3 Bandara Soekarno Hatta ini sangat baik, dari kelengkapan hingga kebersihannya. Jika diminta memberikan nilai, maka saya akan dengan senang hati memberikan rate 9/10 untuk fasilitas ini.
Jadi, jika kamu ada penerbangan dari terminal 3 dan belum sempat mandi seperti saya, tak ada salahnya memanfaatkan fasilitas shower room yang nyaman dan gratis ini. Selamat mencoba!
Baca Juga :
1. Balada India; Negeri Sejuta Drama
2. Jatuh Hati pada Banyuwangi; 10 Destinasi yang Wajib Dikunjungi
3. Snorkeling Sepuasnya di Pantai Batu Putih Karimunjawa
Mohon maaf ini cuma numpang foto atau mandi. Nggak ada foto kaki ala-ala selebgram *eh.
ReplyDeleteOwh kamu menungguku foto punggung? atau foto berkemben? wkwkwk
DeleteWah lumayan banget ini. Terima kasih buat informasinya, Mas. Menurut saya ruang mandi seperti ini penting banget, apalagi dewasa ini transportasi antarlokasi sudah tak kenal waktu, seseorang bisa tiba di jam berapa saja. Semoga inovasi bagus ini diikuti juga di titik transportasi lain, misalnya saja stasiun... jadi tidak perlu khawatir kalau tiba di suatu kota tengah malam atau dini hari.
ReplyDeleteYapz, betul. Aku juga berharap demikian. Terutama St. Pasar Senen krn sering kali ke Jkt turun stasiun ini dan butuh mandi. Kalau Gambir sudah ada, walaupun bayar lumayan mahal. Ehehe
DeleteTernyata keren banget! Semoga aku ada kesempatan cobain ini segera ya. Mungkin kurang info, mas. Tau sendiri kan, papan petunjuk di bandara kita masih minim. Bule-bule harus tau nih. Kalo udah coba, pengen bikin review bahasa Inggris :D
ReplyDeleteDitunggu cerita perjalanan di India-nya, mas
Iya, memang masih banyak yg belum tahu sepertinya. Padahal nyaman banget! Jangan lupa nyoba ya kalau terbang dari terminal 3.
DeleteBagus kok toiletnya, bersih rapi jali gitu.
ReplyDeleteKesannya chic.
Sependapat, kalau diminta ngasi berapa bintang , kukasih 9 buat tampilan dan fasilitas l toilet ketje satu ini.
Yeay! cakep ya. Nyaman banget shower roomnya. Mudah2an ditiru sm bandara, stasiun, bahkan terminal lainnya, wkwkwk *ngarep
DeleteBersih banget dan fasilitasnya bagus howerr roomnya, kalau udah banyak yang tahu semoga fasilitas dan kebersihannya tetap terjaga..
ReplyDeleteBetul. Penting bgt buat jaga fasilitas oke kyk gini.
DeleteWaaa, fasilitas kayak gini free? Aku ga cuma ngasih 9 tapi sepuluuuuuuh. Apalagi kalo yang bawa anak2, shower room kayak gini jadi surganya ibuk2 ga perlu worry mandiin anak2nya. Btw, met puasa Om Aji, kalo ke Jogja mampir ke rumahnya Ray
ReplyDeleteLoh skarang di Jogja? wew. Aku bakal ngasih rate 10 kalo dikasi sabun+shampo+handuk bersih juga. Wkwkwkwk *maruk* dikira hotel kalikkk :D
DeleteFungsi dari shower room mungkin untuk antisipasi kesehatan, agar tidak membawa penyakit dari satu daerah ke daerah lain setelah naik pesawat....
ReplyDeletetumben ada fasilitas yg menarik dari T3
ReplyDeleteoh iya sultanku ke T3 naik pesawat bisnis ya
Wah saya mau coba ini, pas banget , besok jam 6 pagi pesawat saya berangkat, dan sekarang ini sy lagi menuju ke bandara jam 9 malam. Sy ingin mandi dan rebahan. Maklum klo harus nginap di hotel takut ke bablasan hehehehe. Terimakasih ulasannya mister.
ReplyDeleteWow, terima kasih, Pak Aji, atas ulasan fasilitas shower room di airport Soekarno-Hatta. Sangat membantu kami yang berencana ke Indonesia di taun 2023. Kami sekeluarga akan menempuh perjalanan jauh dari USA ke Jakarta. Setelah sampai di Soekarno-Hatta, kita ada waktu transit 4 jam sebelum lanjut ke Bali.
ReplyDeleteDaripada ngantuk kusut, mending mencoba fasilitas shower room. Jadi semoga sampai di Bali lebih segar dan semangat. Semoga masih ada fasilitas shower room di Soekarno-Hatta di taun 2023 ini.
Waktu th 2022 bln okt, shower room ini ditutup, apakah skrg sdh dibuka lagi?
ReplyDelete